Monday, January 4, 2016

T4_Muhamad Adi Nugraha_Kota Jawa

Purwakarta sebagai Tempat “Surganya Wisata Kuliner”

     Purwakarta adalah salah satu daerah yang terdapat di provinsi Jawa Barat, secara geografis letaknya sangat strategis karena dihapit oleh Jakarta dan Bandung. Selain itu, adanya akses jalan tol yang menghubungkan antara Jakarta dan Bandung menjadikan akses untuk menuju kota Purwakarta mudah. Banyak hal-hal yang sangat menarik dari kota Purwakarta terutama dalam hal wisata kulinernya, siapa yang tak kenal sate maranggi? Salah satu makanan khas yang ada di Purwakarta ini selalu menjadi incaran bagi para wisatawan khususnya wisatawan domestik yang datang berkunjung ke Purwakarta. Mungkin sebagian dari kalian ada yang sudah mengunjungi kota Purwakarta dan mencicipi kelezatan sate maranggi dan biasanya para wisatawan domestik yang datang dari Jakarta atau daerah-daerah lain selalu menyempatkan diri untuk mencicipi sate maranggi di rumah makan sate bungursari yang berada di Jl. Raya Cibungur ruas jalan alternatif penghubung Jakarta-Bandung, merupakan tempat makan kuliner sate maranggi yang sampai saat ini selalu ramai dikunjungi bukan hanya oleh masyarakat luar daerah tetapi juga oleh masyarakat Purwakarta sendiri.

Sumber: www.google.com "Sate Maranggi"

     Bagi para pecinta kuliner dimana-pun kalian berada yang saat ini sedang menyempatkan diri untuk membaca tulisan ini, maka tulisan ini adalah tulisan yang tepat untuk anda semua mengetahui tentang kuliner-kuliner yang ada di kota Purwakarta. Just for your information, right? Sebelumnya perkenalkan nama saya Muhamad Adi Nugraha, saat ini saya sedang mengenyam pendidikan di bangku kuliah, mengambil program studi D3 Usaha Jasa Pariwisata – Universitas Negeri Jakarta untuk angkatan 2014. Saat ini saya sudah semester 3 dan adanya tulisan ini dikarenakan juga menyangkut dengan kegiatan perkuliahan salah satu mata kuliah. Oya, saya sendiri asli putra daerah dari Purwakarta loh dan saya begitu sangat bangga akan kota Purwakarta dengan segala potensinya. Saya percaya bahwa setiap daerah selalu mempunyai potensi tersendiri untuk dibanggakan tidak terkecuali tentunya dengan kota Purwakarta. Adanya tugas kuliah untuk membuat suatu tulisan di blog ini menjadi kesempatan yang bagus untuk saya bisa membagi sedikit informasi kepada teman-teman semua sekaligus secara tidak langsung saya bisa berkontribusi dalam mempromosikan kota kelahiran saya Purwakarta. Baiklah lanjut lagi mengenai pembahasan yang ingin saya sampaikan sebelumnya, bahwa Purwakarta salah satunya melalui kuliner khasnya yaitu Sate Maranggi memiliki tujuan bukan hanya sekedar untuk promosi saja melainkan dibalik itu agar orang-orang dari luar daerah tahu bahwa Sate Maranggi adalah bagian dari kebudayaan kuliner khas Purwakarta, secara karakter sendiri rasa dari Sate Maranggi sangat jauh berbeda dengan sate jenis lain diluar sana, tanpa bermaksud untuk membanding-bandingkan atau bahkan melebih-lebihkan tetapi tentu soal rasa akan sangat berbeda dengan sate yang sekedar disajikan dengan bumbu kacang. Intinya setiap hal selalu punya karakter dan ciri khasnya tersendiri begitu halnya dengan Sate Maranggi sebagai ciri khas sekaligus sebuah ikon kebanggan kota Purwakarta dalam hal kulinernya.

Sumber: www.indonesiawow.com "Soto Sadang"

    Sate Maranggi sendiri terbuat dari daging kambing dan daging sapi, tinggal tentukan dan pilih sesuai selera masing-masing. Dan hal yang membedakan antara sate maranggi dan kebanyakan sate pada umumnya adalah adanya proses perendaman daging pada racikan bumbu seperti bawang putih, merica, ketumbar, gula merah dan setelah itu dibungkus oleh daun pepaya sebelum akhirnya dibakar, itulah yang kemudian membuat tekstur daging terasa lebih empuk dan tidak keras pada saat digigit. Itu hanya sedikit yang saya ketahui tentang sate maranggi karena jujur secara rincinya saya kurang mengetahui bahan-bahan apa saja yang ditambahkan pada saat pembuatannya. Setelah sate maranggi melalui proses perendaman sampai akhirnya kemudian dibakar maka cara penyajian dan makan biasanya sate maranggi menggunakan nasi ketan (seperti sate pada umumnya) atau lontong ditambah juga dengan bumbu kecap yang sudah dicampur dengan cabe, tomat dan bawang. Saya sendiri yang nulis jadi ikut-ikutan laper #NgidamSateMaranggi.

Sumber: www.radar-karawang.com "Wisata Kuliner"

     Selain Sate Maranggi ada juga makanan khas lain yang menjadi keunggulan dari kuliner kota Purwakarta yaitu Soto Sadang. Yaa, Sadang merupakan salah satu daerah yang berada di kota Purwakarta, dulunya di Sadang terdapat terminal bus tapi saat ini sudah dibangun menjadi mall yaitu STS (Sadang Terminal Square). Soto Sadang memang tidak terlalu terkenal seperti Sate Maranggi tapi kalau berbicara soal rasa Soto Sadang punya keunikan tersendiri bagi lidah para pecinta kuliner, wajib juga coba kalau berkunjung ke Purwakarta. Ada juga Ayam Bakakak, apa itu ayam bakakak? Bakakak dari yang saya ketahui diambil dari istilah sunda atau diambil dari pembendaharaan kata sunda. Ayam bakakak sendiri biasanya identik dimakan ketika ada acara-acara besar seperti sunatan dan hajatan oleh masyarakat kota Purwakarta. Secara rasa ayam bakakak juga memiliki keunggulan tersendiri tapi hampir memiliki karakter yang sama yg dimiliki oleh sate maranggi yaitu rasa bumbunya yang meresap, proses pembuatannya pun sama-sama dibakar. Untuk ayam bakakak sendiri biasanya dijual per ekor ayam kisaran harga Rp. 50.000,00,-

Sumber: www.jalan2.com "Ayam Bakakak"

     Untuk kalian semua yang mungkin dalam waktu dekat ini bakal berkunjung ke Purwakarta ngga ada salahnya untuk mencoba mencicipi makanan khas kuliner yang sudah saya sebutkan diatas. Oya, disarankan pada saat weekend untuk berkunjung ke Purwakarta karena biasanya sabtu malam kota Purwakarta selalu menyelenggarakan Wisata Kuliner disekitaran Gedung Kembar yang lokasinya tidak jauh dari Situ Buleud (berada di pusat kota Purwakarta). Wisata Kulinernya sendiri berlangsung dari sore hari hingga malam hari sekitar pukul 10.00 WIB. Saya sendiri sangat menyarankan untuk kalian semua coba menelusuri keindahan kota Purwakarta di malam hari karena terdapat banyak lampu-lampu lampion yang menambah keindahan tersendiri kota Purwakarta, jangan lupa juga sertakan anggota keluarga, pacar atau gebetan yang diculik buat diajak jalan ke Purwakarta biar nantinya acara jalan-jalannya semakin tambah seru atau mungkin bisa juga mencoba untuk solo traveller dengan niatan nantinya bisa mendapatkan gebetan sekaligus jodoh di Purwakarta (mojang-mojang Purwakarta ngga kalah cantik loh dengan mojang Bandung). Untuk masalah akomodasi teman-teman tidak perlu khawatir karena banyak sekali di sekitar pusat kota tempat-tempat penginapan dengan budget murah, jadi kalau untuk masalah akomodasi tidak perlu khawatir.

Sumber: www.yuripratiwi.blog.upi.edu

     Sebenarnya masih banyak lagi kuliner-kuliner khas Purwakarta yang memiliki cita rasa luar biasa. Selain itu tersedia juga makanan khas yang bisa dijadikan oleh-oleh seperti peuyeum bendul, simping, browyeum (brownies peuyeum) dan manisan pala. Selebihnya kalian sendiri yang harus coba untuk meng-Explore apa saja makanan enak lain yang ada di Purwakarta, yang pasti saya berani jamin bagi kalian para pecinta kuliner akan bisa mendapatkan sensasi cita rasa baru dalam mencicipi makanan, pengalaman kuliner kalian akan sangat berkesan karena kota Purwakarta adalah surga bagi para pecinta kuliner. Sekian informasi seputar kuliner dari kota Purwakarta bagi kalian yang memang pernah berkunjung dan merasakan kuliner khas Purwakarta coba tolong share dong pengalamannya, comment yaa dan bagi kalian yang memang belum pernah sama sekali ke Purwakarta untuk mencicipi kuliner khas Purwakarta, ayoook buruan segera rencanakan perjalanan kalian, yang pasti saya bisa coba untuk membantu memberikan informasi sama kalian semua sesuai dengan apa yang saya tahu. Terimakasih

Salam hangat,
 
Untuk pecinta kuliner di Indonesia ....







Muhamad Adi Nugraha
D3 Usaha Jasa Pariwisata_Kelas B
4423143966

m_adi.nugerah@yahoo.co.id


sumber referensi:
- http://hargamenu.com/sate-maranggi-purwakarta-bukan-sate-biasa/
- http://purwakartakab.go.id/web2/

16 comments:

  1. Replies
    1. terimakasih sudah berkunjung dan memberikan komentarnya

      Delete
  2. mantap , lanjutkan sukses ya di

    ReplyDelete
  3. Kereenn..mantabbb. Sukses abang adi :)

    ReplyDelete
  4. Bahasan kali ini sangat keren, lanjutkann

    ReplyDelete
  5. Jadi lapar cuy ,,
    Cepet lulus di , ntar gwe ajk jlan donk" :D

    ReplyDelete
  6. Alhamdulillah, pas banget jadi referensi makanan enak buat KKN besok di Purwakarta...
    makasih ya.. :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah mau KKN di Purwakarta yaa? semoga bisa dapet pengalaman luar biasa yaa mba Tri selama KKN-nya, terimakasih sudah berkunjung dan memberikan komentarnya :D

      Delete
  7. Referensi makanan purwakarta yg enak - enak..😊😊

    ReplyDelete
    Replies
    1. sumuhun pisan, haturnuhun sudah mau berkunjung ke blog kami dan memberikan komentarnya :D

      Delete
  8. Keren bro mantap , lanjutkan :-)

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama-sama kangbro, terimakasih sudah berkunjung dan memberikan komentarnya :D

      Delete